Drama Teater Paling Terkenal di Dunia, Kamu Wajib Menontonnya

Rabu, 03 Januari 2018 - 05:00 WIB
Drama Teater Paling Terkenal di Dunia, Kamu Wajib Menontonnya
Drama Teater Paling Terkenal di Dunia, Kamu Wajib Menontonnya
A A A
PERTUNJUKKAN teater menjadi salah satu seni yang biasa dipentaskan di gedung opera. Dari sekian cerita drama teater, berikut 5 drama teater paling populer di dunia.

1. Death of a Salesman
Drama Teater Paling Terkenal di Dunia, Kamu Wajib Menontonnya

Drama yang keluar pada 1949 ini bisa dibilang sebagai drama terbaik yang pernah diputar di Broadway Theater, New York– tempat impian banyak pemain teater dunia. Diambil dari novel berjudul sama karya Arthur Miller, bercerita tentang sosok ayah yang mendapatkan mimpi bahwa menjadi seorang salesman adalah pekerjaan paling mulia dan terbaik.

2. A Streetcar Named Desire
Drama Teater Paling Terkenal di Dunia, Kamu Wajib Menontonnya

Cerita drama ini sampai sekarang masih menjadi salah satu drama yang masih diputar secara reguler di Broadway Theater. Drama ini juga masuk ke dalam jajaran drama paling terkenal sepanjang sejarah. Bercerita tentang sebuah keluarga kaya raya dengan harta warisannya yang ternyata semuanya palsu. Pesan yang disampaikan drama ini bahwa warisan adalah harta paling berbahaya.

3. Who’s Afraid of Virginia Woolf?
Drama Teater Paling Terkenal di Dunia, Kamu Wajib Menontonnya

Siapa yang tidak mengenal drama komedi teater Who's Afraid of Virginia Woolf? Plesetan dari judul lagu buatan Walt Disney yaitu Who's Afraid of the Big Bad Wolf? ini menjadi salah satu drama teater paling terkenal di dunia. Mengangkat kisah tentang bobroknya suatu rumah tangga ini dibumbui kisah plot twist yang sangat kental di akhir cerita.

4. Long Day's Journey into Night
Drama Teater Paling Terkenal di Dunia, Kamu Wajib Menontonnya

Jika biasanya cerita dari sebuah drama akan berkisah berhari-hari, maka drama Long Day's Journey into Night hanya berkisah 1 hari. Drama ini berkisah tentang cerita keluarga O'Neill dengan anggota keluarga yang aneh-aneh. Mulai dari ayahnya yang suka hilang, ibunya kecanduan morfin dan masih banyak lagi intrik yang muncul.

5. Fences
Drama Teater Paling Terkenal di Dunia, Kamu Wajib Menontonnya

Film yang masuk nominasi Oscar 2017 ini adalah drama teater. Pertama kali muncul pada 1985, Fences mendapatkan banyak penghargaan sebagai drama teater terbaik. Fences bercerita tentang bagaimana seorang Afrika-Amerika yang mendapatkan perlakuan rasis dan berusaha untuk lepas dari masalah tersebut.

(Baca Juga: Gedung Opera Terbaik di Dunia, dari Klasik hingga Modern(amm)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7191 seconds (0.1#10.140)